26 Maret 2025
Riau - Indonesia
BERITA Kampar

Kasatpol PP Kampar Ingatkan Pedagang Makanan dan Rumah Makan Patuhi Aturan Selama Bulan Ramadan

KAMPAR  – Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) Kabupaten Kampar Arizon mengeluarkan imbauan kepada seluruh pedagang makanan dan rumah makan yang beroperasi selama bulan Ramadhan.

Arizon mengingatkan agar para pelaku usaha di sektor kuliner mengikuti ketentuan yang berlaku demi menjaga ketertiban dan kenyamanan umat Muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa.

“Kepada para pedagang makanan dan rumah makan diharapkan bisa mematuhi aturan yang berlaku demi ketertiban dan kenyamanan kita bersama dalam menjalankan ibadah puasa selama bulan suci Ramadhan,” ujar Arizon, Selasa (11/3/2025).

Beberapa poin yang disampaikan dalam himbauan tersebut antara lain:

  1. Batasan Waktu Operasional

Para pedagang makanan diharapkan untuk memperhatikan waktu operasional mereka. Selama bulan Ramadhan, rumah makan dan pedagang makanan diharapkan menyesuaikan jam buka dan tutup dengan ketentuan yang berlaku, yakni membuka usaha setelah waktu berbuka puasa (Maghrib) dan tidak beroperasi pada siang hari selama jam puasa.

  1. Penataan Tempat Usaha

Kasatpol PP meminta para pedagang untuk menjaga kebersihan dan kerapihan tempat usaha. Rumah makan dan pedagang kaki lima diminta untuk memastikan lokasi dagangan mereka tidak mengganggu ketertiban umum, terutama di area yang berdekatan dengan tempat ibadah.

  1. Kebersihan dan Keamanan

Kasatpol PP juga mengingatkan agar pedagang makanan selalu menjaga kebersihan produk yang dijual serta mematuhi standar kesehatan dan keselamatan yang berlaku, agar konsumen merasa nyaman dan terhindar dari masalah kesehatan selama bulan Ramadhan.

Kasatpol PP menegaskan, bahwa pihaknya akan melakukan pengawasan secara rutin untuk memastikan bahwa semua pedagang mematuhi himbauan tersebut, serta mengambil tindakan tegas terhadap pelanggaran yang dapat mengganggu ketertiban umum.

“Dengan adanya imbauan ini, diharapkan seluruh masyarakat dan pedagang dapat menjalankan aktivitasnya dengan penuh rasa hormat dan sesuai dengan norma yang berlaku, sehingga tercipta suasana yang kondusif dan penuh keberkahan selama bulan Ramadhan,” tegasnya.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *